Rabu, 13 April 2011

Manfaat Yoghurt

Selama ini kita sering mendengar kata Yoghurt dan bahkan sering mengkonsumsinya, namun kita terkadang hanya mengerti Yoghurt sebagai minuman susu fermentasi saja, tanpa ingin mengetahuinya lebih dalam. Yoghurt dikenal sejak lama sebagai susu asam. Minuman yang menyegarkan dengan rasa dan aroma yang khas. Yoghurt ditemukan pertama kali tahun 1430 di Bulgaria. Yoghurt berasal kata dari “Yourt” kemudian “Yugurt” artinya “hidup yang panjang”. Yoghurt adalah produk yang diperoleh dari hasil fermentasi susu oleh bakteri asam laktat.
Yoghurt memiliki komposisi nutrisi sebagai berikut:
Senyawa
Jumlah
Air
87,1%
Lemak
3,9%
Protein
3,4 %
Laktosa
4,8%
Mineral
0,65%
enzim, fosfolipid, vitamin A,B,C
0,15 %
Dalam proses fermentasi susu dalam pembuatan Yoghurt digunakan bakteri fermentan penghasil asam laktat, terdiri dari Lactobacillus bulgaricus dan Streptococcus thermophilus.
Bakteri tersebut berperan sebagai pembentuk asam, sehingga terbentuk Yoghurt dengan aroma yang khas. Asam yang terbentuk menyebabkan penggumpalan protein susu dan membantu mengawetkan yoghurt. Bakteri asam laktat juga dapat menekan pertumbuhan bakteri pembusuk susu, sehingga yoghurt lebih tahan lama selama masa penyimpanan dibandingkan susu.
Alat dan Bahan Pembuatan Yoghurt
Alat
Bahan
Labu Erlenmeyer
Susu Murni
Panci stainless besar
Starter Bakteri
Kompor
Gula putih
Centong besar
Jeli berbagai aroma
Termometer


Gelas ukur


Baki plastik


Pisau


Coolbox


Inkubator


Wadah plastik


Gelas plastik + tutup, Sendok kecil


Cara Pembuatan Yoghurt:
  1. Panaskan susu 1 liter sampai 80oC selama 15 menit
  2. biarkan suhu turun hingga 40-45oC
  3. Masukan 100 ml starter bakteri yoghurt, campurkan hingga homogen
  4. Inkubasi pada suhu 40-45oC selama 8 jam
  5. Masukan dalam cup volume 250 ml
  6. Masukan lemari es, siap di konsumsi
Manfaat Yoghurt antara lain:
  1. Nilai gizi yoghurt lebih tinggi dari susu
  2. Meningkatkan pertumbuhan
  3. Mengatur saluran pencernaan
  4. Antikanker, Mencegah jantung koroner
  5. Menghambat pertumbuhan patogen
  6. Membantu penderita lactose intolerance
  7. Antidiare
  8. Kandungan vitamin B yang tinggi  dapat memperhalus kulit wajah
  9. mencegah terjadinya keracunan kronis alami akibat serangan radikal bebas
  10. Degradasi kolesterol
  11. Menetralisir antibiotik
  12. Yoghurt plain/natural sangat baik untuk makanan padat pertama bayi, karena proteinnya yang mudah diserap usus,dan fungsi bakteri yoghurt sebagai agen probiotik

Tidak ada komentar:

Posting Komentar